Reporter : Dwi Zain Musofa
Bos Nokia, Stephen Elop dipastikan akan menambah tumpukan kekayaannya setelah Nokia berhasil di akuisisi Microsoft.
Seperti dilansir PhoneArena (19/9), dalam klausul pembelian Nokia oleh Microsoft disebutkan jika nantinya Stephen Elop akan mendapatkan uang senilai 18,8 juta Euro atau sekitar Rp 213 miliar sebagai dana kembalinya dia ke Microsoft.
Berdasarkan lansiran tersebut, nantinya dana sebesar Rp 289,6 miliar tersebut akan ditanggung Nokia sebesar 30 persen, sedangkan 70 persen sisanya akan dibayar oleh pihak Microsoft.
Nantinya Elop akan mendapatkan uang senilai Rp 289,6 miliar tersebut dalam bentuk saham ataupun gaji dan bonus selama dia menjabat di Microsoft.
Selain kabar nominal uang fantastis yang diterima Elop dari akuisisi Nokia oleh Microsoft, kabar sebelumnya juga menyebutkan jika Stephen Elop juga menjadi salah satu kandidat utama pengganti Steve Ballmer sebagai CEO Microsoft yang akan pensiun dalam 12 bulan ke depan.
Judul : Bos Nokia dapat Rp 289 miliar dari akuisisi Nokia oleh Microsoft
Deskripsi : Reporter : Dwi Zain Musofa Bos Nokia, Stephen Elop dipastikan akan menambah tumpukan kekayaannya setelah Nokia berhasil di akuisisi Microsof...